BELADIRI ASAL ASIA YANG MENDUNIA

1. PENCAK SILAT

Tentunya sudah pada tau kan seputar tentang Pencak Silat. Pencak Silat atau Silat (berkelahi dengan menggunakan teknik pertahanan diri) ialah seni bela diri Asia yang berakar dari budaya Melayu. Seni bela diri ini secara luas dikenal di Indonesia, Malaysia, Brunei, dan Singapura tapi bisa pula ditemukan dalam berbagai variasi di berbagai negara sesuai dengan penyebaran suku Melayu, seperti di Filipina Selatan dan Thailand Selatan. Berkat peranan para pelatih asal Indonesia, saat ini Vietnam juga telah memiliki pesilat-pesilat yang tangguh.
Pencak silat ialah sistem yang terdiri atas sikap (posisi) dan gerak-gerik (pergerakan). Ketika seorang pesilat bergerak ketika bertarung, sikap dan gerakannya berubah mengikuti perubahan posisi lawan secara berkelanjutan. Segera setelah menemukan kelemahan pertahanan lawan, maka pesilat akan mencoba mengalahkan lawan dengan suatu serangan yang cepat.

adapun berbagai aliran pincak silat bisa anda klik link : https://id.wikipedia.org/wiki/Daftar_perguruan_silat

2. WING CUN
 
Wing Chun adalah bela diri yang bisa dilakukan siapa pun, tak terkecuali orangtua dan wanita. Alasannya, wing chun merupakan bela diri yang tidak menggunakan kekuatan. Dengan memusatkan gerakan pada sikut, para pengguna wing chun melakukan gerakan berdasarkan refleks.
Intinya, ini adalah bela diri yang 'kosong tapi isi'. Semua gerakan dilakukan tanpa kekuatan, namun tetap bisa menghancurkan lawan
Popularitas wing chun semakin menyebar ke seluruh dunia, termasuk Indonesia, sejak kemunculan film IP Man yang dibintangi Donnie Yen. Ip Man adalah guru Bruce Lee, yang memopulerkan bela diri ini
Nama Bruce Lee pasti tidak asing di telinga kita, terutama bagi yang menyukai film aksi. Bruce Lee dikenal dengan gerakan-gerakan bela diri istimewa yang banyak membuat orang terkagum-kagum, bahkan tak jarang yang memutuskan untuk mempelajarinya.
 
3. KARATE 
Karate (空 手 道) adalah seni bela diri yang berasal dari Jepang. karate adalah satu seni yang ringkas dan lebih berpandukan kepada konsep 'tinju' teratur. Mempelajari Karate bukanlah hal yang sulit dan bukan juga hal yang mudah. Dibutuhkan kesiapan fisik yang memadai. Dalam Karate tidak dituntut fisik dan mental yang prima agar bisa mempelajarinya, karena fisik dan mental akan terbentuk ketika kita mempelajarinya secara baik dan benar. Beladiri ini sangat populer dan banyak juga film-film yang berlatar belakang tentanng beladiri karate, diantaranya :The Karate Kid, Karate Tiger.


4.  Muay Thai
 
Muay Thai Merupakan seni beladiri tangan kosong asal Thailand. Seorang petarung Muay Thai melancarkan pukulan ke kepala, badan, dan kaki lawannya dengan menggunakan kepalan, sikut, lutut, dan tulang kering.
Muay Thai terkenal dengan pukulannya yang kuat dan brutal. Lihat saja aksi Tony Jaa dalam film Ong-Bak. 
 Di Indonesia Perkembangan Muay Thai cukup berkembang pesat. Ini dibuktikan dengan didirikannya berbagai wadah yang menaungi seni beladiri Muay Thai. Tak hanya menarik ditonton, seni beladiri ini telah banyak diikuti oleh mereka yang ingin meningkatkan kekuatan fisik dan kordinasi tubuhnya.
 
5. Taekwondo
 
Taekwondo Merupakan salah satu seni beladiri yang berasal dari negara Korea yang mengajarkan keahlian fisik untuk bertarung, kemudian juga mengajarkan kedisiplinan dengan melatih tubuh dan pikiran.
Beladiri yang didominasi oleh tendangan ini sangat populer di Asia bahkan di Dunia, karena banyak nya perguran yang mengajarkan tentang beladiri ini.
 
6. Kung Fu
 
Siapa yang tidak kenal dengan beladiri ini, suatu seni beladiri dengan teknik pertahanan diri dan penyerangan atas lawan yang unik dari negeri Tiongkok.
Banyak beladiri lain yang menggunakan patokan-patokan Kung Fu, Diantaranya : Wing Chun, Jeet Kune Do, Wushu, dll. dan jika kita mendengar kata “Kung Fu”, tentunya kita akan membayangkan Jackie Chan, Jet Lee, Bruce Lee. Karena kepiawaian beladiri Kung Fu mereka yang ciamik dalam sebuah aksi layar lebar yang mampu membuat penonton berdecak kagum.
 
 

Comments

Popular posts from this blog

Berbagai Perguruan Pencak Silat yang Beraliran Setia Hati (SH)

SUSU COKLAT YANG MENYEBALKAN (Cerita Jaman Sekolah Dasar)

MAKALAH HAK DAN KEWAJIBAN GURU